Langsung ke konten utama

Genetika, Trik Mengerjakan Persilangan Dihibrid, Cara Cepat

Persilangan dihibrid merupakan persilangan yang membutuhkan waktu lama dalam mengerjakan soalnya karena harus membuat kotak-kotak untuk mengerjakan soal persilangan dihibrid yaitu pada penentuan F2 nya. Hal ini tentu akan menyita waktu banyak untuk mengerjakan soal ini. Disamping membutuhkan waktu yang banyak, tingkat ketelitian untuk menentukan genotip dan fenotipnya juga dibutuhkan konsentrasi yang tinggi, maka dari soal jenis ini memiliki tingkat kesalahan mengerjakan yang tinggi jika tidak teliti dalam menyilangkannya. Berikut contoh persilangan dihibrid

Disilangkan tanaman kacang ercis biji bulat warna kuning dengan biji keriput warna hijau. Bulat dominan terhadap keriput, kuning dominan terhadap hijau. Tentukan F2 nya
persilangan dihibrid

persilangan dihibrid
Cara di atas adalah cara dalam persilangan dihibrid yang benar, sesuai dengan teori dimana yang disilangkan adalah gametnya, namun membutuhkan waktu yang lama dalam pengerjaan soalnya.

Berikut adalah trik mengerjakan persilangan dihibrid supaya waktu yang dibutuhkan dalam mengerjakan lebih singkat dengan ketelitian yang lebih baik

Disilangkan mangga manis besar(MmBb) dengan mangga manis besar(MmBb). Manis dominan terhadap asam, dan besar dominan terhadap kecil. Tentukan perbandingan fenotip dari persilangan tersebut.

cara cepat, persilangan dihibrid
Persilangan dihibrid apabilang menggunakan alur yang benar maka gamet disilangkan dengan gamet, untuk trik ini bukan gamet yang disilangkan tetapi manis disilangkan dengan manis, besar disilangkan dengan besar, perhatikan garis lengkung diatas dimana Mm x Mm, dan Bb x Bb(masih ingat bukan cara melakukan persilangan monohibrid). Maka nantinya akan dihasilkan untuk persilangan Mm x Mm dihasilkan 1 MM, 2 Mm, dan 1 mm. begitu juga Bb x Bb, hasilnya 1 BB, 2 Bb, 1 bb.

Nah setelah ketemu hasilnya, maka tahap selanjutnya adalah 1MM dikalikan dengan 1 BB hasinya adalah 1MMBB, 1MM dikalikan dengan 2 Bb hasilnya 2MMBb, 1MM dikalikan dengan 1bb hasilnya 1MMbb. Hal ini juga berlaku untuk yang bawahnya sampai penggabungannya selesai.

Hasil akhirnya maka didapatkan manis besar jumlahnya 9, manis kecil jumlahnya 3, asam besar jumlahnya 3, dan asam kecil jumlahnya 1, mudah bukan.

Untuk membuktikan bahwa cara ini benar, coba buat persilangan tersebut sama persis tetapi menggunakan cara biasa yang menggunakan kotak kotak, dan bandingkan hasilnya. Sama atau tidak.

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

BENUA ASIA

Benua Asia Asia merupakan benua terbesar dan berpopulasi terpadat di dunia dengan wilayah yang mencakup 8,6% permukaan Bumi yang meliputi 50 negara yang tersebar dari daratan luas Asia Kecil , Timur Tengah , hingga Samudera Pasifik . Sekitar 60% populasi dunia tinggal di Asia. Benua Asia dan Eropa merupakan benua yang terhubung lewat darat dan keduanya membentuk suatu benua raksasa yang disebut sebagai Eurasia . Batas antara Asia dan Eropa sangat kabur sehingga beberapa negara seperti Turki kadang-kadang dapat dimasukkan ke Asia maupun ke Eropa. Beberapa bentang alam yang sering dipakai untuk memisahkan kedua benua tersebut adalah Dardanella , Laut Marmara , Selat Bosporus , Laut Hitam , Pegunungan Kaukasus , Laut Kaspia , Sungai Ural (atau Sungai Emba ), dan Pegunungan Ural hingga Novaya Zemlya . Selain itu, Benua Asia dan Afrika juga memiliki perbatasan darat yang bertemu di sekitar Terusan Suez Pembagian Wilayah Benua Asia Terdiri dari lima  wilayah yaitu : Asia

KLASIFIKASI TUMBUHAN LUMUT DAN PAKU

Klasifikasi Tumbuhan Lumut Tumbuhan lumut diklasifikasikan menjadi tiga kelas, yaitu kelas Hepaticopsida (Lumut hati), kelas Anthocerotopsida (Lumut tanduk), dan kelas Bryopsida (Lumut sejati). Ketiga klasifikasi tersebut akan kita uraikan masing-masing dalam penjelasan berikut ini beserta dengan gambarnya. 1.        KELAS HEPATICOPSIDA (LUMUT HATI) Kelas Hepaticopsida meliputi 300 genus dan 6.000 spesies yang umumnya terdapat di daerah tropis dan daerah beriklim basah. Secara umum, lumut hati dibagi menjadi dua kelompok, yaitu Jugermanniidae yang berdaun dan Marchabtiopsida yang bertalus. a.        Kelompok Jugermanniidae Kelompok lumut hati berdaun terlihat sangat mirip dengan lumut pada umumnya. Jenis lumut ini mempunyai daun yang lebih sederhana dari lumut dan tidak memiliki tulang tengah yang disebut  costa.   Tangkai dari sporofitnya berwarna transparan (bening) sampai ke arah putih. Sporofit dari lumut hati mempunyai struktur sederhana yang terdiri
Struktur dan Fungsi Organ pada Tumbuhan Struktur dan Fungsi Organ pada Tumbuhan – Assalammu’alaikum, pagi yang indah, waktu yang cukup tepat untuk kita belajar, karena di pagi hari energi kita masih terkumpul , dan masih fresh,, pelajaran Biologi umum yang akan kita pelajari hari ini adalah Struktur dan fungsi organ pada tumbuhan, pembahasan yang seru bukan setelah sebelumnya kita membahas Perkembangan tumbuhan yuk mulai ORGAN TUBUH TUMBUHAN A.  STRUKTUR AKAR TUMBUHAN 1. Bagian-bagian akar Bulu akar berfungsi untuk menyerap air dan mineral dari dalam tanah. Tundung akar untuk melindungi akar pada saat menembus tanah. 2. Jenis-jenis akar a. Akar tunggang/ akar utama, yaitu kelanjutan batang tumbuhan yang berasal dari pertumbuhan calon akar pada biji (radikula) tumbuh tegak ke bawah. Contoh : mangga, jambu, jati, mahoni, melinjo, dan mawar. b. Akar serabut, yaitu akar berukuran kecil-kecil yang tumbuh di pangkal batang berbentuk seperti serabut